Rabu, 6 Desember 2023 Perpustakaan UNMER Malang menerima kunjungan dari mahasiswa UB dalam rangka observasi, wawancara, dan pengumpulan data.

Sebanyak 4 mahasiswa UB Program Studi Ilmu Perpustakaan diterima oleh Kepala Perpustakaan di ruang kerjanya, para mahasiswa tersebut di arahkan kepada Kabag Pengolahan dan Kabag pelayanan terkait dengan observasinya.

Dalam observasi dan wawancara tersebut membahas tentang preservasi apa yang sudah dilaksanakan di Perpustakaan UNMER Malang dan kaitannya dengan sistem apa yang nantinya dapat digunakan untuk mengumpulkan koleksi preservasi tersebut. Sementara ini perpustakaan melakukan preservasi dengan mengemas ulang koleksi dalam bentuk jilidan dan kedepannya juga akan direncanakan untuk alihmedia koleksi ke dalam bentuk digital yang memiliki nilai kesejarahan, banyak diminati pemustaka, dan secara fisik koleksi tersebut rentan akan kerusakan.

Untuk sistem, perpustakaan sudah bekerjasama dengan pihak ketiga guna mengumpulkan data-data koleksi dalam bentuk digital di sebuah aplikasi yang nantinya dapat diakses oleh mahasiswa secara daring.