Tata Tertib Perpustakaan

  1. Setiap pengunjung wajib mengisi presensi dengan scan Kartu Tanda Anggota (KTA) Perpustakaan;
  2. Bagi pengunjung dari luar Universitas Merdeka Malang wajib menghubungi petugas terlebih dahulu sebelum masuk ke perpustakaan;
  3. Menitipkan tas, tas laptop, jaket, sweater, topi dan lain-lain di loker. Barang berharga harap dibawa masuk. Perpustakaan tidak bertanggung jawab atas segala bentuk kehilangan milik pengunjung;
  4. Loker hanya untuk pengguna perpustakaan dan dilarang membawa kunci loker keluar perpustakaan;
  5. Berpakaian rapi dan sopan serta bersepatu (tidak diperbolehkan memakai kaos oblong/tanpa kerah, celana pendek dan sandal);
  6. Tidak merokok di dalam ruang perpustakaan;
  7. Menjaga ketertiban, kesopanan dan ketenangan selama berada di perpustakaan;
  8. Bertangungjawab terhadap koleksi perpustakaan dengan tidak menggunting, merobek, memotong, mencoret-coret dan atau membawa koleksi keluar tanpa seizin petugas.