Selasa, 11 April 2023 jam 1 siang di kesekretariatan I FPPTI JATIM Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Malang mengumumkan penetapan naskah terbaik Call For Paper (CFP) dengan tema “Librarian in a VUCA world: Strengthening the role and impact to communities”.

berdasarkan pada hasil reviewer tersebut ditetapkan dua naskah terbaik untuk dipresentasikan dalam kegiatan Benchlearning FPPTI JATIM dan PPM yang akan diselenggarakan di Singapura dan Kuala Lumpur.

naskah terpilih adalah:

 

 

Judul : Preservasi pengetahuan budaya dan kearifan lokal di Kampung Budaya Polowijen.

Penulis : Hefifa Rhesa Yuniar (Universitas Widyagama Malang); Surya Dannie (Universitas Merdeka Malang); Fahmi Junaidi (Universitas Widyagama Malang).

Judul : Pengelolaan koleksi unggulan Perpustakaan Universitas Jember sebagai perwujudan pelestarian budaya berbasis kearifan lokal.

Penulis : Ida Widiastuti; Khusnun Nadhifah; Achmad taufik Hermansyah (Universitas Jember)

Naskah tersebut juga akan dipublikasikan ke dalam jurnal Nasional.

Merupakan satu kebanggaan bagi Perpustakaan UNMER Malang bahwa salah satu pustakawannya juga terlibat dalam penulisan naskah terbaik tersebut, semoga menjadi apresiasi dan semangat bagi pustakawan-pustakawan lain terutama di lingkungan UNMER Malang untuk dapat mengikuti kegiatan serupa dimasa yang akan datang.